Destinasi wisata Air Terjun Selanca berada di Lubuk Bendahara Kecamatan Rokan IV
Selanca berdiri sejak 2020 silam dan resmi dibuka secara publik sejak Agustus di tahun yang sama
Sampai saat ini Air Terjun Selanca masih mengedepankan nilai alam secara alami tanpa ada eksplorasi berlebihan.
Objek wisata Air Terjun Selanca sebenarnya belum selesai pembangunannya, karena wahananya hanya satu.
Yaitu air terjun landai dan kolam yang menjadi tempat para pengunjung berenang dan menikmati alam.
Untuk dapat masuk ke dalam destinasi wisata Air Terjun Selanca itu, pengunjung cukup merogoh kocek Rp 5 ribu untuk sepeda motor dan Rp 10 ribu untuk roda empat sebagai biaya parkir.
Sedangkan untuk tiket masuk, pengunjung masih dibebankan harga yang terjangkau mulai dari Rp 20 ribu untuk orang dewasa dan Rp 10 ribu untuk anak-anak.
Air Terjun Selanca saat hanya melayani pengunjung pada Sabtu dan Minggu saja, sedangkan pada hari kerja masih belum dibuka.
EmoticonEmoticon